Bila melihat ke belakang tentang peradaban umat masa lalu, maka seharusnya umat kini mudah untuk berislam dan terikat dengan syariah. Sejarawan muda, Septian AW mengatakan, hal itu dikarenakan umat masa kini sudah mendapatkan bukti yang terang dan jelas tentang benarnya janji Allah swt, tingginya ajaran Islam, jaminan atas keberkahan hidup bila terikat dengan syariat. Termasuk mempelajari mengapa dan bagaimana umat masa lalu peradabannya menjadi mundur.
Menurutnya, untuk bisa mempelajari umat masa lalu, maka harus punya kunci, yaitu rajin untuk belajar peradaban Islam masa lalu. Dengan belajar sejarah, sekaligus dapat menaikkan moral dan meningkatkan aqidah. Hal itu dikarenakan manusia saat ini hanya melihat bahwa Islam itu negatif.
Masyarakat tak pernah mendengar bahwa Islam itu tinggi apalagi menguasai dunia. Yang umat dengar saat ini adalah Islam itu lekat dengan kemiskinan, berkonflik, terbelakang dan sebagainya, itulah yang sengaja diopinikan tentang Islam saat ini.
Septian melanjutkan, andaikan kita mau membaca sejarah, akan didapati bahwa kenyataan peradaban Islam ratusan tahun lalu sangat berbeda 180 derajat dengan kenyataan saat ini. Nenek moyang kaum muslimin mempunyai peradaban yang besar dan menguasai dunia.
“Saat ini dimana peradaban barat itu sombong dan pongah, ratusan tahun lalu mereka justru pada awalnya belajar ke pusat-pusat ilmu yang terdapat di Daulah Khilafah. Barat mencontek dan mengembangkan ilmu tersebut hingga berkembang sampai saat ini”, ujarnya.
Untuk menguatkan umat tentang sejarah Islam masa lalu salah satunya dapat ditemui dalam buku “1001 Invention”, karya Salim TS Al Hasani, yang diterbitkan oleh National Geographic. Septian katakan bahwa di buku tersebut ditulis tentang bagaimana sejarah kegemilangan Islam masa lalu.
Gemilang untuk ukuran saat ini adalah kemajuan teknologi, termasuk juga terdapat banyaknya penemuan. Dengan penemuan tersebut dapat memudahkan manusia dalam banyak hal. Seperti penemuan algoritma, yang terus berkembang dan saat ini banyak yang menggunakannya termasuk facebook ataupun tiktok. Vaksin pertama kali juga ditemukan pada saat peradaban Islam kemilau. Juga pesawat dan lain sebagainya.
“Pencapaian kemajuan teknologi dengan lahirnya banyak penemuan, hal ini karena bentukan masyarakat, termasuk individu dan pemerintahnya yang menjunjung ilmu”, ujar Septian. Peradaban saat itu sangat menjunjung ilmu, yang pemerintahnya juga mengakomodir agar ilmu dapat tercapai. Keberkahan di bumi ini Allah swt munculkan saat Islam diterapkan secara total hingga peradabannya menjadi gemilang.
Rep: Ruruh H
0 Komentar