Para Tokoh Muslimah se-Jakarta pada Pemutaran Film JKdN II: "Masya Allah ... Sangat Luar Biasa, Kami Siap untuk Turut Serta dalam Perjuangan Syariat Islam. Allahu Akbar ...!"



Nusantara hari ini tengah semarak. Lebih dari 130 ribu masyarakat saat ini, pada hari Rabu, 20 Oktober sedang menyaksikan film dokumenter garapan anak muda komunitas pecinta sejarah Islam. Dengan niat mulia, untuk menyambut momentum Maulid Nabi, mereka merefleksikan penggambaran warisan Rasulullah saw. yakni Khilafah Islamiyyah. Daulah Islam yang Beliau tegakkan di Madinah, dan estafet perjuangan penegakannya dilanjutkan oleh para Khulafaur Rasyidin serta para Khalifah selanjutnya. Tak terkecuali, jejaknya sampai di tanah Nusantara tercinta.

Lebih dari 130rb tiket sekuel film dokumenter sejarah Islam Jejak Khilafah di Nusantara 2 (JKDN 2) telah dipesan warganet. “Tercatat 131.278 total peserta hingga pukul 08.00 yang mendaftar untuk menyaksikan film JKDN 2,” tulis panitia JKDN 2 melalui akun telegramnya, Rabu (20/10/2021). Membuktikan begitu antusiasnya masyarakat Indonesia untuk menjadi saksi sejarah Islam yang selama ini dikaburkan dan dikuburkan.

Euforia hari ini pun hadir di Ibukota, jantung negara Indonesia. Nonton bareng atau Nobar pun diadakan di salah satu hotel di kawasan Ibukota Jakarta. Acara Nobar ini dihadiri oleh puluhan tokoh masyarakat se-Jakarta. Beragam ekspresi yang digambarkan oleh para tokoh ini. Dari mulai berkaca-kaca, lalu air mata yang tak tertahankan, tertumpah karena rasa haru menyimak terkuaknya jejak sejarah perjuangan penyebaran Islam oleh utusan khilafah di Nusantara. Rasa antusias dan bahagia, karena ikut menjadi bagian dari saksi sejarah hari ini, yang selama ini tak pernah terungkap. Sampai mata mereka pun tak sudi untuk berkedip, tak ingin melewatkan momen-momen berharga dalam konten film ini.

Acara ini diawali dengan pengantar oleh Pimred Muslimah Jakarta, Ustazah Estyningtias, yang memanaskan suasana para peserta, memanggil hati para peserta, kenapa mereka sangat perlu menonton film ini? Kedua Host yang memandu acara, Ustazah Ita Novi Rosita dan Ustazah Annisa turut menyemarakkan suasana Nobar. Keduanya sangat komunikatif memandu para peserta Nobar sehingga para penonton ini dapat memahami konteks pemaparan film JKdN II dengan sangat baik. Di tengah acara, tak lupa kedua Host mengingatkan para peserta Nobar untuk memposting secara real time, agenda Nobar ini dengan hashtag dari penyelenggara JKdN II ini sehingga semarak acara tersebut juga mengemuka di jagat dunia maya.

Para tokoh ikut mengungkapkan perasaannya, kesannya dalam mengikuti Nobar hari ini yang disiarkan dan diliput oleh Tim Redaksi Muslimah Jakarta. Mereka mengungkapkan rasa euforia bersamaan dengan keharuan dapat kembali berkumpul di acara yang amat mulia ini, setelah panjangnya masa-masa pandemi lalu. Mereka menyatakan bagaimana kehadirannya di tempat ini tak lain karena rasa kecintaan dan ittiba pada Baginda Nabi Muhammad. Dengan harapan, kecintaan yang membuncah hari ini dapat menjadi wasilah untuk berkumpul kembali kelak dengan Rasulullah saw. di Surga-Nya. Sebagaimana yang telah disampaikan oleh Ustaz Rokhmat S Labib dalam pengantar film JKdN II.

Para tokoh pun menyampaikan bahwa semoga film ini dapat menginspirasi para generasi. Sehingga dapat mengakses sumber sejarah Islam yang benar. Juga menginspirasi anak muda agar cinta pada sejarah Islam. Mereka pun mengatakan bahwa terkejut saat menyaksikan bukti-bukti sejarah Islam di Nusantara yang tak pernah terungkap, dapat tergali oleh para tim produksi film JKdN II ini. Mereka juga menyampaikan, sama sekali tidak sia-sia hadir ke acara ini, bahkan akan mengajak dan menyuarakan masyarakat agar tak lagi phobia dengan kata khilafah. Bahkan sangat berharap agar film JKdN II ini tidak sampai di sini, tetapi juga akan terus berlanjut.

Ibarat besi yang justru dapat dibentuk ketika panas. Begitulah tujuan film ini diselenggarakan menyambut panasnya perbincangan mengenai khilafah di publik, seperti yang dinyatakan oleh Ustaz Ismail Yusanto. Film ini akan mengedukasi sejarah Islam yang benar di Nusantara. Setelah selama ini, bahkan hingga kini jejak sejarahnya telah dikaburkan dan dikuburkan. Semoga dengan film ini, masyarakat akan terbuka pikiran dan mata hatinya, sehingga ikut pada barisan kaum muslimin yang mendukung bola salju penegakan khilafah kembali di muka bumi ini. Khilafah Islam yang akan menjadikan Islam Rahmatan Lil Al-Amin. Kembali pada antusiasme para peserta Nobar di Jakarta ini, serentak mereka menyatakan akan film JKdN II ini, "Masya Allah ... Sangat Luar Biasa, Kami siap untuk turut serta dalam perjuangan Syariat Islam. Allahu Akbar ...!" []

Reporter : Novita Sari Gunawan

Posting Komentar

0 Komentar